Minggu, Maret 04, 2012

My Opinion about My Softskill Teacher

Awalnya waktu ibu masuk ke kelas 2KA08, saya hanya bisa menerka-nerka orang seperti apa ibu itu. Dari cara berpakaian, cara berjalan dan cara berekspresi. Dengan mengenakan baju putih dan rok biru selutut, ibu berdiri dihadapan ‘warga’ 2KA08. Tiba-tiba ibu langsung berbicara tentang blog-blog ‘kami’, yang menurut ibu blog ‘kami’ belum ada apa-apanya untuk kalangan mahasiswa jurusan SI.

Wow!

Mulai dari situ, saya berfikiran bahwa ibu itu orangnya terbuka dan ‘to the point’. Ya memang saya akui blog saya bisa saja karena (dulu) menurut saya blog hanya digunakan untuk tugas
softskill. Jadi jarang dan hampir tidak pernah dibuka jika tidak ada hal penting yang harus dikerjakan. Saat ibu menyebutkan nama-nama mahasiswa yang memiliki blog yang lebih bagus dari yang lain, saya tidak kaget kalau nama saya tidak disebut. Di pikiran saya waktu itu, saya jadi ingin langsung melihat blog teman-teman saya yang ‘bagus’ itu. Penasaran!


Setelah itu ibu langsung membahas sekilas tentang materi softskill yang menjadi SAP semester ini untuk 2KA08. Ibu menjelaskan sekilas materi dengan sangat baik. Cara bicara yang teratur, lugas dan ‘up to date’ tentang kejadian-kejadian yang sekarang sedang ramai diperbincangkan. Menurut saya ibu mirip pembawa acara yang ada di salah satu program televisi swasta yang selalu membahas tentang berita, yang sekarang pindah ke stasiun televisi lain. Saya tidak bisa menyebutkan namanya karena saya sendiri tidak ingat dengan nama pembawa berita itu. Maaf ya, bu?

Detik berganti menit, ibu membicarakan tentang kilasan materi yang akan diberikan kepada setiap kelompok yang ada di kelas 2KA08. Ibu menjelaskan tentang pembuatan makalahnya yang harus ada dalam dua bentuk. Hardcopy untuk makalah yang dijilid dan softcopy untuk makalah yang harus diposting di blog. Ibu juga memberitahu tentang hal-hal tentang makalah yang akan dipresentasikan ini. Saya jadi berfikir apa ibu ini robot android? Soalnya ibu terus berbicara panjang lebar selama hampir sejam. Hebat!

Saya kagum dengan ibu. Ibu termasuk orang yang disiplin dan sangat menghargai waktu. Saya jadi tersadar bahwa selama ini saya selalu menghamburkan waktu saya untuk hal yang sebenarnya nggak penting-penting banget tapi saya pentingin. Padahal tugas-tugas saya telah menunggu saya untuk saya selesaikann. Jadi tambah motivasi nih...

Mungkin hanya ini hal yang hanya bisa saya sampaikan tentang pendapat saya ke ibu. Saya bingung harus berkomentar apalagi. Saya harap ibu bisa membimbing kelas 2KA08, terutama saya, dengan baik. Bersabar dalam mengajar agar ‘kami’ bisa mendapatkan manfaat-manfaat dari pelajaran softskill untuk masa depan. Kata terakhir yang saya ingin sampaikan ke ibu adalah ‘SELAMAT DATANG, BU IRA! MOHON BIMBINGANNYA! ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar