Minggu, September 30, 2012

Makalah : B.Indonesia 1 # | Bahasa (Kelompok 1)


Mata Kuliah : Bahasa Indonesia 1 #

Disusun Oleh : Kelompok 1
  • Hanifidiani         (13110122)
  • Novi Latifah       (15110054)
  • Nurul Aisyah     (15110198)
Kelas : 3KA08 (Sistem Informasi)

BAHASA

Bahasa memainkan peranan penting dalam hidup kita. Mungkin karena lazimnya, sangat jarang kita memperhatikannya, dan lebih menganggapnya sebagai hal yang biasa seperti bernafas atau berjalan. Bahasa mempunyai pengaruh-pengaruh yang luar biasa, dan termasuk dari apa yang membedakan manusia dari binatang-binatang.

Sabtu, September 29, 2012

Penerapan Ilmu Grafik Komputer dan Pengolahan Citra


Didalam kehidupan sehari-hari, tanpa kita sadari banyak sesuatu hal yang berkaitan dengan grafik komputer dan pengolahan citra. Apa sih grafik komputer dan pengolahan citra itu?

Grafik Komputer adalah proses untuk menciptakan suatu gambar berdasarkan deskripsi obyek maupun latar belakang yang terkandung pada gambar tersebut. Grafik Komputer juga merupakan teknik untuk membuat gambar obyek sesuai dengan obyek tersebut di alam nyata (realism).

Pengolahan Citra adalah proses memperbaiki kualitas gambar yang dilihat dari aspek radiometrik dan aspek geometrik, melakukan pemilihan citra yang optimal untuk tujuan analisis, melakukan proses penarikan informasi atau deskripsi obyek/pengenalan obyek yang terkandung pada citra dan untuk melakukan kompresi/reduksi data untuk tujuan penyimpanan data, transmisi data, dan waktu proses data.